Dalam
rangka ikut memeriahkan rangkaian kegiatan lomba memeriahkan HUT
Kemerdekaan RI ke 73 di wilayah binaan, Babinsa kel Kemlayan Koramil
03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Serma Ponimin dan Serka M Nur Hakib
mengikuti kegiatan jalan sehat bersama warga masyarakat kel Kemlayan
kecamatan Serengan kota Surakarta, Minggu pukul 06.30 WIB (19/8/2018).
Kegiatan
jalan sehat ini merupakan puncak acara rangkaian kegiatan dalam
rangka memeriahkan HUT RI ke 73 tahun 2018 warga kel Kemlayan yang
merupakan salah satu kelurahan binaan Koramil 03/Serengan, kegiatan
jalan sehat ini di Starkan oleh Camat Serengan, (Dra. Islamtini) yang
ikuti oleh seluruh warga masyarakat kel Kemlayan dengan jumlah sekitar
1000 Orang, yang digagas oleh Karang taruna Kemlayan acara tersebut di
meriahkan dengan pembagian door price dan hiburan musik bersama warga.
Dalam
sambutan sebagai tamu kehormatan sebagai Babinsa, Serma Ponimin
Menyampaikan apresiasi kepada warga dusun Kel Kemlayan yang sangat
antusias mengikuti jalan sehat ini, terbukti dengan banyaknya warga yang
hadir, dan juga mengucapkan terimakasih kepada karang taruna yang sudah
menjadi penggerak kegiatan ini, semoga persatuan dan kesatuan tetap
terjaga dan terciptanya kerukunan hidup antar sesama warga sehingga
kondusifitas di wilayah kel Kemlayan tetap terbina. Babinsa berpesan
mari kita tumbuh kan rasa nasionalisme terhadap NKRI, jaga persatuan dan
kesatuan serta hidup rukun antar sesama. TNI kuat bersama Rakyat,
Rakyat Kuat bersama TNI.
No comments:
Post a Comment