teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Thursday, August 30, 2018

DANRAMIL 03 SERENGAN PIMPIN RAPAT PEMBAHASAN BANTUAN MCK OLEH ROTARY KARTINI CLUB UNTUK WARGA

SURAKARTA, Kota Solo belum terbebas dari kebiasaan sebagian warganya yang masih buang air besar (BAB) sembarangan. Masih banyak warga yang BAB di aliran sungai seperti di Kadipiro, Serengan dan Semanggi. Bahkan hal ini di akui oleh aparat pemerintah. Solo belum bisa terlepas dari kondisi saat setiap individu dalam komunitas tak buang air besar sembarangan atau Open Defecation Free (ODF). 

Untuk mengatasi warga yang buang air sembarangan serta mewujudkan target ODF ( Open Defecation Free) tersebut maka pada hari rabu tanggal 29 Agustus 2018 pukul 10.00 Danramil 03 Serengan Kodim 0735 Surakarta Kapten Inf Subardi memimpin rapat pembahasan bantuan MCK dari Rotary Kartini Club, kepada warga wilayah Koranil 03 Serengan,  bertempat di kantor koramil 03 Serengan. Rapat di hadiri oleh lk 30 orang. 

Dalam kesempatan tersebut Danramil menyampaikan ucapan terima kasih kepada Rotary Kartini Club yang telah mengupayakan bantuan MCK bagi masyarakat.  Yang mana keperluan masalah MCK di wilayah perkotaan menjadi suatu permasalahan khususnya pada bidang kesehatan.  

Dari presiden Rotary Club Ibu Hanna menyampaikan bahwa apa yang di laksanakan oleh rotary Kartini Club hanya membantu pemerintah kota Surakarta dalam percepatan penilaian ODF ( Open Defecation Free)  serta kepedulian kami pada masyarakat dalam hal kesehatan. Selain itu pihak Rotary Club berharap bahwa bantuan MCK ini dapat bermanfaat bagi warga.  Kenis bantuan yang bisa di ajukan pada pihak Rotary Kartini Club bisa perehaban atau pembuatan MCK baru.

Sementara itu perwakilan warga yang di sampaikan oleh sekretaris kelurahan Danukusuman Bpk.  Agus menyampaikan teeima kasih atas bantuan yang akan di terima warga kelurahan Danukusuman.  Hal ini tak lepas dari peran Danramil Kapten Inf Subardi beserta Babinsa. 

Untuk tahun ini wilayah serengan dapat lima titik bantuan MCK yang berada di RT 3 RW 2 kel.  Kemlayan dua lokasi. Kemudian di kwl.  Danukusuman dapat tiga titik.  Rapat ini di hadiri oleh presiden Rotary Kartini Club Ibu Hanna beserta staf dan anggota lk 20 orang. Danramil 03 Serengan kapten Inf Subardi beserta Babinsa serta kasih Ketua RT dan RW serta lurah yang yang mendapat bantuan lk 12 orang. 

No comments:

Post a Comment