teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Monday, February 19, 2018

SINERGITAS TIGA PILAR, YAITU BABINSA, BHABINKAMTIBMAS DAN LINMAS KELURAHAN TIPES MELAKSANAKAN PATROLI BERSAMA


"Selaras Serasih dan Seimbang" itulah yang patut di apresiasikan kepada tiga pilar yaitu Babinsa,  Bhabinkamtibmas, dan Linmas Kelurahan Tipes, demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah teritorial Kecamatan Serengan, Babinsa kel Tipes, Koramiln 03/Serengan, Kodim 0735/Surakarta bersinergi dengan Babinkamtibmas serta Linmas melaksanakan patroli bersama.(19/2/2018)
Sinergi TNI – Polri dan Linmas ini patut mendapat apresiasi yang positif. Babinsa Sertu Sigit Maryanto, Babinkamtibmas Brigadir Anton dan anggota Linmas Bpk Agus secara bersama sama rutin melakukan patroli di tempat Ibadah utamanya Gereja dan tempat yang dianggap rawan  tindak kriminal dan tawuran di wilayah kel Tipes.
Dalam setiap patroli wilayah mereka selalu memberikan imbauan kepada para warga masyarakat untuk ikut bersama-sama peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya tindak kriminal. Ini untuk menjaga agar wilayah menjadi kondusif terutama di titik-titik tertentu yang di anggap rawan dari  pencurian dan tindakan teror.
Tujuan pelaksanaan patroli ini untuk melakukan pengawasan wilayah binaannya bersama dengan Babinkamtibmas dan Babinsa,  dalam cipta kondisi menjelang pilkada 2018 sehingga warga merasa tenang.
Dalam kegiatan Patroli Babinsa juga melaksanakan pengecekan informasi dari masyarakat tentang adanya tulisan  oleh OTK yang isinya akan menghancurkan NKRI dengan mengatasnamakan ISIS di Bahu jembatan  perbatasan Kec. Serengan Surakarta dengan Kab. Sukoharjo. Dari hasil koordinasi Babinsa dan aparat daerah akan di lasanakan penghapusan oleh Bpk. Lurah tipes.

No comments:

Post a Comment