SURAKARTA,
Masjid adalah rumah tempat ibadah bagi umat Islam dan Masjid artinya
tempat menjalankan ibadah atau tempat sujud, yang diwajibkan bagi
seluruh umat Muslim di dunia. Selain digunakan sebagai tempat ibadah,
masjid juga merupakan pusat kehidupan komunitas Muslim.
Kegiatan-kegiatan perayaan hari besar, diskusi, kajian agama, ceramah
dan belajar AI-Quran sering dilaksanakan di Masjid. Bahkan dalam sejarah
Islam, masjid turut memegang peranan dalam aktivitas sosial
kemasyarakatan. Terkait
dengan kegiatan Masjid maka pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2018
pukul 08.00 Babinsa Kel. Tipes Ramil 03 Serengan Kodim 0735 Surakarta
Sertu Sigit Maryanto dan sertu Sugiono malaksanakan karya bakti
pembangunan Masjid Baitussalam bersama masyarakat. Bertempat di Masjid
Baitussalam Tipes. Sertu
Sigit menyampaikan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI jajaran
Kodim 0735 Surakarta dalam memberikan pengabdian yang terbaik terhadap
masyarakat dengan tujuan meningkatkan rasa kebersamaan sekaligus
mencerminkan kemanunggalan TNI dan rakyat. "Dengan dibangunnya sarana
ibadah ini bertujuan adalah untuk menyediakan tempat ibadah yang
representatif bagi jamaah untuk sholat, iktikaf, ibadah Jumat, pengajian
dan kegiatan sosial keagamaan lainnya," ujarnya. Sementara
itu Sertu Sugiono menyampaikan "Melalui kegiatan ini, kata dia,
diharapkan kedekatan dan hubungan baik antara anggota TNI dengan
masyarakat terjalin semakin baik dan harmonis. Selain itu, bhakti TNI
ini bertujuan mewujudkan kepedulian dan kebersamaan Koramil 03 Serengan
beserta jajaran khususnya 'Babinsa dengan masyarakat' guna meningkatkan
taraf kehidupan beragama yang rukun dan damai serta harmonis yang selama
ini sudah terjalin dengan baik. "Kegiata ini merupakan wujud kepedulian
TNI khususnya Babinsa yang mempunyai tugas dan tanggung jawab dalam
membina desa diwilayahnya, pembangunan rumah ibadah sebagai sarana yang
dapat membantu pertumbuhan keimanan dan ketaqwaan bagi setiap anggota
serta masyarakat di wilayah Kodim 0735 Surakarta umumnya dan khususnya
diwilayah binaan," pungkasnya. Pengurus
masjid Baitussalam yang di wakili oleh Ust. Nugroho menyampaikan ucapan
terimakasih atas partisipasi dan kepedulian Babinsa terhadap
pembangunan Masjid. Dan berdoa semoga apa yang di kerjakan oleh Babinsa
tercatat sebagai amal sholeh. Beliau juga berharap kedekatan dan
kerjasama yang sudah terjalin antara Babinsa ( TNI ) dapat terus di
bina.
No comments:
Post a Comment