teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Wednesday, November 30, 2016

Kegiatan Non Fisik pada Karya Bakti Daerah Tahap III TA. 2016

Telah berlangsung kegiatan Non Fisik dalam rangka Karya Bakti Daerah (KBD) Tahap III TA. 2016 yang berupa penyuluhan kepada masyarakat tentang Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara di Pos Kotis KBD tahun 2016 Kelurahan Joyosuran Kec. Pasar Kliwon Kota Surakarta yang dihadiri oleh Bapak Sukendar dari Bapermas Kota Surakarta, Danramil 05/Pasar Kliwon Kodim 0735/Surakarta Kapten Inf Waluyo dan masyarakat sekitar lokasi KBD yang berjumlah lebih kurang 40 orang.

Sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut yaitu Danramil 05/Pasar Kliwon Kodim 0735/Surakarta Kapten Inf Waluyo yang membawakan materi tentang Bela Negara dan Babinsa Kel. Sangkrah Koramil 05/Pasar Kliwon Kodim 0735/Surakarta Serma Sujianto, A.Md yang membawakan materi tentang Wawasan Kebangsaan.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan Wawasan Kebangsaan masyarakat sehingga memiliki pandangan dan pemikiran yang luas dalam konteks berbangsa dan bernegara serta menghilangkan fanatisme sempit dari masyarakat terhadap satu golongan yang sering menjadi celah masuknya ajaran-ajaran menyesatkan yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa dan negara, selain itu juga untuk meningkatkan rasa nasionalisme dan menumbuhkan jiwa patriotisme bagi masyarakat sehingga dapat menjadi kader-kader Bela Negara yang berada di tengah-tengah masyarakat luas untuk mempengaruhi lingkungan sekitarnya sehingga dapat membantu tugas aparat kewilayahan dalam rangka mengemban tugas menjaga kondusifitas wilayah demi keutuhan dan tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.
(
IT Kodim )

No comments:

Post a Comment