teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Friday, September 20, 2019

Lepas Sambut Dandim 0735/Surakarta di Pendapi Gedhe komplek Balaikota Surakarta

Surakarta, Acara malam lepas sambut Komandan Kodim 0735/Surakarta digelar di Pendapi Gedhe komplek Balaikota Surakarta, Kamis (12/9/2019).

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pimpinan Kodim 0735/Surakarta resmi berganti, dari Letkol Inf Ali Akhwan,S.E kepada Letkol Inf Wiyata  S. Aji, S.E, MDS.
 
Dalam acara malam lepas sambut tampak hadir Komandan Korem 074/Warastratama Kolonel Inf Rafael Granada Baay, Walikota dan Forkopimda Kota Surakarta serta Ibunda Presiden RI Ibu Sujiatmi Noto Miharjo.

Letkol Inf Ali Akhwan,S.E dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas pengalaman, petunjuk  serta pelajaran yang telah didapatkan. 

"Banyak pelajaran serta pengalaman yang telah kita wujudkan. Semoga hal yang baik dapat terus selalu kita kembangkan," tutur Letkol Inf Ali Akhwan,S.E.

Sementara, Letkol Inf Wiyata S. Aji, S.E, MDS yang mendapat amanah sebagai Dandim 0735/Surakarta  yang baru, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur serta memohon bimbingan kepada semua pihak agar dapat menjalankan tugas sebagai Dandim 0735/Surakarta dengan baik.

"Semoga saya dapat mengabdi dengan baik, serta dapat menciptakan kondisi yang aman serta kondusif di Kota Surakarta ini," kata Dandim 0735/Ska.

Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo dalam sambutannya juga menyampaikan selamat datang kepada Dandim 0735/Surakarta dan terima kasih kepada pejabat lama.

"Saya mengucapkan selamat datang kepada Dandim 0735/Surakarta yang baru dan saya mewakili masyarakat serta Pemkot Surakarta mengucapkan banyak terima kasih kepada Letkol Inf Ali Akhwan atas dedikasi sehingga berhasil membantu menciptakan rasa aman, nyaman serta tentram. Juga pengabdian yang telah dilakukan seperti Program TMMD yang salah satunya ada di Mojosongo yaitu pembuatan jembatan,” pungkas Walikota Surakarta.

 (Arda - 72,Pendim 0735/Surakarta)

No comments:

Post a Comment