teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Thursday, October 4, 2018

DANDIM 0735 SURAKARTA DAN ANGGOTANYA IKUTI UPACARA ZIARAH NASIONAL HUT KE 73 TNI DAN HUT KE 68 KODAM IV/DIPONEGORO TAHUN 2018.

Danrem 074/Wrt Kolonel Inf Widi prasetyono bertindak sebagai Inspektur Upacara Ziarah Nasional dalam rangka memperingati HUT ke - 73 TNI dan HUT ke - 68 Kodam IV/Diponegaro Tahun 2018. di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bhakti Jurug Pucang Sawit Jebres Surakarta. Selasa (2/10/2018)
Danrem 074/Wrt memimpin kegiatan ini dengan penghormatan terhadap arwah para pahlawan, mengheningkan cipta dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga serta tabur bunga yang diikuti oleh seluruh peserta Upacara Ziarah Nasional, kegiatan diakhiri dengan pengisian buku tamu oleh Danrem 074/Wrt.
Danrem 074/Wrt usai kegiatan Ziarah Nasional mengatakan maksud dan tujuan dari pelaksanaan Upacara Ziarah Nasional ini adalah untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan bangsa yang diwariskan pada generasi saat ini.
Nilai-nilai kejuangan, patriotik dan nasionalisme perlu dijadikan contoh dan teladan bagi generasi penerus bangsa sehingga setelah bangsa ini merdeka harus mampu diisi dengan pembangunan yang dapat membawa kesejahteraan,” jelasnya.

No comments:

Post a Comment