Para Siswa ikut berpartisipasi melakukan kerja bakti dalam program Karya Bakti Daerah yang Lokasinya tidak jauh dari SMK Warga, yaitu di RT. 02/28 Mondokan Kelurahan Jebres.
Kepala Sekolah Sjam Rahadi Heru Munandar S. Pd menyampaikan pihaknya mengirimkan anak didiknya untuk ikut ambil bagian dalam kegiatan yang ada di sekitar lokasi sekolah. Hal tersebut sebagai bentuk merasa memiliki kelurahan Jebres dan sebagai wujud kehidupan bertetangga. Motivasi lain yang ingin di capai yaitu murni ingin membantu lingkungan, untuk memupuk rasa kegotongroyongan dan manfaat sosial. Terang kepala sekolah.
Sementara itu, Danramil 04/Jebres Kapten Inf Narno mengatakan melalui kegiatan karya bakti ini diharapkan benar-benar membawa manfaat bagi kepentingan masyarakat luas khususnya warga RT. 02/28 Mondokan Jebres serta bermanfaat pula bagi terbinanya kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah binaannya.
“Membantu kesulitan dan permasalahan masyarakat melalui kegiatan seperti ini sangat efektif untuk menjalin hubungan kerja sama yang baik,” ungkap Danramil
Danramil juga menyampaikan, pembinaan teritorial adalah tugas pokok prajurit yang bertugas di satuan komando kewilayahan. “Dengan kemanunggalan TNI-rakyat kedaulatan dan keutuhan NKRI dapat terus terjaga,”tuturnya.
No comments:
Post a Comment