Pada hari hari Kamis tanggal 7 September 2017
pukul 14.30 wib di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mamba'ul 'Ulum (STIKESMUS) Jln
Lingkar Utara Km.5 Kel. Mojosongo Kec. Jebres Surakarta telah di laksanakan
penyerahan bantuan sekaligus penanaman bibit pohon sejumlah 60 batang bantuan dari Dandim 0735/Ska yang
di wakili oleh Danramil 04/Jebres Dim 0735 Lettu Inf Narno kepada Ustadz
Nurikhin Wakil dari
STIKESMUS. Ustadz Nurikhin, menyampaikan terima kasih
banyak atas bantuan bibit pohon dan sekaligus penanamannya di lokasi Kampus
STIKESMUS ini semoga menjadi amalan yg barokah dan semoga nanti tumbuh dengan
subur, sehingga kampus jadi sejuk, hijau dan nyaman untuk aktifitas belajar dan
mengajar. Kami berjanji akan merawat hingga tumbuh subur. Dari Danramil Jebres meminta supaya bibit
pohon yang sudah kita tanam bersama ini di rawat, kami dari koramil maaf hanya
bisa membantu penanaman selanjutnya perawatan sampai tumbuh kami serahkan ke
pihak Kampus,. mohon karena banyak mahasiswa/siswi yang tinggal di kampus,
mereka di kasih tanggung jawab per pohon berapa orang untuk merawat. (IT Kodim 0735 Surakarta)
No comments:
Post a Comment