Menjelang
kunjungan kerja Bp. Drs.H.M.Yusuf Kala (Wakil Presiden RI ) di wilayah
Solo, Babinsa Koramil 02 Kodim 0735/Surakarta melakukan Pembinaan
Linmas di halaman Kel.Gilingan Jln.Setia Budi Solo ( 12/03/2018)
Adapun
materi yang disampaikan oleh Serda Tarmoyo kepada Linmas Diantaranya
Dasar-dasar PBB dan Wawasan Kebangsaan dengan tujuan untuk pembinaan
mental, jiwa korsa kepada rekan sesama anggota Linmas, tertanam juga
Jiwa Patriotisme Cinta terhadap bangsa dan Negara.
Ditambahkan
pula bahwa menjadi anggota Linmas merupakan sebuah penghargaan yang
harus dilaksanakan dan merupakan salah satu bentuk bela negara dan juga
sebagai penambah amal ibadah kita, Untuk itu menjadi anggota Linmas
harus bangga karena tidak semua orang bisa terpilih menjadi Linmas. Linmas
memiliki peran penting sebagai mitra TNI dan POLRI dalam setiap
pengamanan oleh karena itu diharapkan Linmas dapat menjadi pelopor
terciptanya keamanan, ketentraman dan ketertiban di masyarakat serta
menjaga kepercayaan yang telah diberikan"Sambung Serda Fajar"
No comments:
Post a Comment