teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Saturday, September 22, 2018

Dandim 0735/Surakarta Hadiri Gelar Do'a Bersama untuk Atlet dan Official Para Games 2018

National Paralympic Committee (NPC) Indonesia yang berlokasi di Jl. Ir Sutami Jebres Surakarta menggelar doa bersama untuk para Atlet dan Official Para Games yang akan berlaga di Jakarta pada tanggal 6 -13 oktober 2018 mendatang di halaman Kejaksaan Negeri Kepatihan Wetan Jebres Surakarta, Jum'at (21/9/2018)

Hadir pada acara Do'a bersama yaitu Ketua NPC Indonesia Senny Marbun, Kajati Provinsi Jateng Sudiman SH. MH, Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Ali Akhwan S.E, Kapolres Surakarta di wakili Kompol Suharmono, Kajari Surakarta Teguh N dan para Official dan Atlet Para Games Tahun 2018.

Dalam sambutan Ketua NPC Indonesia Bp. Senny Marbun mengatakan Asian Para Games 2018 segera berlangsung di Jakarta, Kita mohon doa dan dukungan dari seluruh rakyat Indonesia supaya para Atlet bisa Sukses dan bisa memberikan yang terbaik bagi bangsa Indonesia.

Para Atlet semua punya kesempatan untuk membawa nama bangsa kita. Jadi, manfaatkan semaksimal mungkin dan berikan yang terbaik,"

Kesempatan membela negara di Asian Para Games ini tidak akan datang dua kali sehingga Senny Marbun berharap seluruh atlet tidak melewatkan kesempatan tersebut untuk mempersembahkan yang terbaik bagi bangsa Indonesia.

Sekali lagi Kesempatan ini tak datang dua kali, jangan dilewatkan. Berikan yang terbaik untuk diri sendiri, orang yang mereka cintai, dan masyarakat Indonesia," tutupnya.

Doa bersama ini bertujuan untuk memberikan semangat dan dukungan kepada para Atlet dan Official yang akan berlaga di Asian Para Games tahun 2018 di Jakarta.

kali kedua Indonesia jadi tuan rumah tahun ini, sebelumnya Asian Para Games pada tahun 1962 silam. Untuk Asian Para Games 2018, Indonesia menjadi negara Asia Tenggara pertama yang menyelenggarakan. Sebelumnya tahun 2010 di Guangzhou, Cina, dan tahun 2014 di Incheon (Korea Selatan).

No comments:

Post a Comment