teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Monday, March 16, 2020

Dandim Surakarta cek kesiapan TMMD Sengkuyung Tahap I TA 2020

Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Wiyata S. Aji. S.E. MDS. cek lokasi TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2020 di RT 2 RW 36 Kelurahan Mojosongo Kecamatan Jebres Kota Surakarta, Kamis, 12/3/2020.

Selaku Komandan Satuan secara organisasi wajib mengecek kesiapan kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2020 di wilayah Surakarta dengan berpedoman TNI bersama-sama rakyat Membangun Desa, pejabat nomor satu di Kodim Surakarta saat melakukan peninjauan lapangan didampingi Pasiter Kodim Kapten Cba Tri Rusman S. Sos beserta Danramil 04/Jebres Kapten Inf Paidi dan staf Kelurahan Mojosongo.

Dandim menyisir lokasi TMMD beserta rombongan dengan berjalan kaki dan memastikan tempat untuk perbaikan saluran air dengan Volume panjang 420 M, Lebar 40 Cm, Tinggi 40 Cm serta pengecekan tempat udit untuk acara pembukaan yang rencana akan di buka oleh  Walikota Surakarta.

Sambil berjalan berkeliling lokasi dan melihat  kondisi lokasi serta memberikan semangat kepada anggota dan warga yang sedang melakukan pembersihan dan pengerukan walet, pembersihan rumput serta pemasangan umbul-umbul di lokasi. 

Usai mengecek kondisi lokasi yang bakal digunakan sebagai tempat TMMD, Dandim myampaikan kepada Danramil beserta anggotanya agar tetap semangat dalam bekerja, lakukan dengan iklhas dan penuh rasa tanggung jawab sehingga ke depan pelaksanaan TMMD dapat berjalan dengan baik dan maksimal sesuai target yang di tetapkan.

No comments:

Post a Comment