teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Monday, January 23, 2017

Sekolah merupakan aset atau sumber informasi

Sebagai aparat Kewilayahan Babinsa di tuntut selalu berkomunikasi dengan segenap masyarakat guna menciptakan kondusifitas wilayah,selain masyarakat Desa  tidak luput dari pantauan Babinsa, sekolah – sekolah yang ada di wilayah Desa binaan sekolahan juga merupakan aset ataupun sumber informasi yang cukup akurat disamping jaring jaring teritorial yang dimiliki Babinsa. 

Seperti yang di lakukan Sertu M Nur Hakib dan Serda E.  Lau We sebagai Babinsa kel Serengan,  Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakara, pada hari senin 23 januari 2017 pukul 09.00 melaksanakan silahturahmi di SDN 01 Serengan jln. Patimura no 143  Serengan Surakarta. Babinsa di sambut langsung oleh kepala sekolah SDN 01 Serengan Ibu Yahdizar M. Pd. 

Tujuannya yaitu, sebagai wahana silaturahmi, untuk saling bertukar pikiran, memberi, mengisi serta meningkatkan peran Binter, sehingga keberadaan insan teritorial memberikan makna yang positif tersendiri, di lingkungan masyarakat sekeliling kususnya di lingkungan sekolah,  Babinsa juga menyampaikan apabila pihak sekolah ada acara kepramukaan atau wawasan kebangsaan  Babinsa siap membantunya. 

Pihak Sekolah mengucapkan banyak terimakasih kepada Babinsa yang sudah meluangkan waktu untuk berkunjung ke SDN 01 Serengan, karena dengan kunjungan Babinsa ke sekolah maka siswa-siswi kami menjadi antusias, dan penuh semangat dalam belajar.
(Pns Agus Suyono)

No comments:

Post a Comment