SURAKARTA - Dalam rangka memajukan perekonomian di wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Kepatihan Kulon Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Koptu Rudy melaksanakan Komsos dengan mengunjungi kios perlengkapan burung kicau yang ada di wilayahnya. Ia menjalin komsos bersama pemilik kios langsung dengan harapan mampu memberikan motivasi terhadap usaha yang dijalankannya.
Kepada awak media Kamis (01/08/2024) Koptu Rudy menegaskan kegiatan komsos tersebut bukan sekedar silaturrahmi saja, melainkan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap kelangsungan dan perkembangan usaha yang dijalani oleh warga binaannya.
"Sembari ngobrol santai kami memberikan motivasi dan semangat kerja kepada pemilik kios tersebut."ujarnya.
"Kami juga menyarankan supaya selalu memberikan pelayanan yang ramah dan baik kepada setiap konsumennya."tuturnya.
"Selain itu, sebagai penjual segala perlengkapan burung kicau seperti sangkar burung, kerodong, tempat pakan, hingga pakan burung juga multivitamin burung kicau patutnya mengedepankan silaturrahmi serta pelayanan yang baik dengan para pelanggan."imbuhnya.
Adanya kunjungan langsung dan saran yang telah diberikan dari Babinsa kepada pemilik kios burung kicau menandakan kepeduliannya terhadap kelangsungan usaha warga binaannya.
Harapannya dengan silaturrahmi yang terbina dengan baik, kondisi kerukunan dan sosial kemasyarakatan di wilayah Kelurahan Kepatihan Kulon Kecamatan Jebres dapat terjaga dengan baik serta perekonomian di wilayah binaan semakin meningkat.
(Arda 72)