Keberhasilan suatu hubungan di tentukan bagaimana kita menyampaikan sesuatu pada lawan bicara dengan baik. Babinsa selaku Bintara pembina desa merupakan corong paling depan bagi satuan kewilayahan untuk menyampaikan pesan- pesan komando atas pada masyarakat. Dan salah satu cara yang di gunakan oleh Babinsa adalah komunikasi sosial kreatif. Sehubungan dengan pelaksanaan komsos kreatif maka pada hari jum'at tanggal 28 july 2017 Babinsa Kelurahan Danukusuman Pelda Yasir Sujoko koramil 03/Serengan Kodim 0735/Ska melaksanakan kegiatan komsos kreatif bertempat di Pondok Pesantren Tahfizhul Qur'an di masjid Ibadurrohman Danukusuman. Kedatangan Babinsa Pelda Yasir Sujoko Di sambut oleh Bpk Joko selaku pengurus Takmir masjid. Dalam kesempatan ini Babinsa menanyakan tentang kegiatan ponpes . Selain itu ponpes tersebut jumlah santri lebih kurang 30 org yang sebagian besar dari luar daerah bahkan dari luar pulau seperti medan, sulawesi. Kegiatan utama di pondok adalah menghafal Al Qur'an. Babinsa juga mendapat informasi tentang kekurangan sarana dan prasarana ponpes ennanyakan kebutuhan mendasar ke ponpes Bpk. Joko selaku pengurus takmir menyampaikan terimakasih atas kedatangan Babinsa untuk bersilaturohmi serta berharap Babinsa dapat mengusulkan bantuan ke komando atas , agar sarana dan prasarana yang kurang bisa mendapat bantuan. Dan atas semua itu Bpk. Joko mengucapkan banyak terimakasih. (Pns Agus S IT Kodim 0735)
No comments:
Post a Comment