
Kronologi kejadian sbb :
Menurut keterangan dari Saudara Aris alamat Semanggi, Pasarkliwon yg kebetulan lewat di depan TKP pukul 20.10 wib. melihat sekelompok orang tidak di kenal naik sepeda motor kurang lebih 8 orang mendatangi Salon/Spa Puma dan melempar pintu kaca Salon/Spa Puma serta melemparkan botol berisi bensin ke sepeda motor yg di parkir di lokasi tersebut dan langsung dibakar. Setelah membakar sepeda motor mereka dengan cepat langsung pergi melarikan diri ke arah selatan naik sepeda motor, untuk kerugian materiil 2 unit sepeda motor dan pintu kaca salon rusak/pecah di perkirakan kerugian kurang lebih 25 jt . Sedangkan kerugian personil nihil. Untuk sementara barang bukti di bawa petugas Forensik ke Polresta Surakarta, untuk olah TKP akan di laksanakan besok siang hari Kamis tanggal 17 Maret 2016 pkl 10.00 wib.
No comments:
Post a Comment