Pada tanggal 4 -01-2015 pukul 10.00 Wib. bertempat di Pendopo Kelurahan Punggawan Serda I Wayan Astawa Babinsa Kel. Punggawan Koramil 02 Banjarsari Kodim 0735/Surakarta melaksanakan kegiatan pendampingan Forum Anak Pandawa Punggawan dalam acara sosialisasi Tertib Lalu Lintas dan Narkoba yang dihadiri oleh : Kanit Bimmas Polsek Banjarsari (AKP IGA Hartini), Staf Kelurahan
(Ibu Andriani) dan Babinkamtibmas Kel. Punggawan (Aiptu Sarjono).
Acara bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar tentang tata tertib berlalu lintas dan keselamatan dijalan serta memberi contoh disiplin dalam berlalu lintas serta Pengenalan terhadap jenis Narkoba dan efek sampingnya dimana Narkoba merupakan musuh yang paling besar , karena ini sangat merusak generasi kita, jadi pencegahan dan penanggulangan narkoba harus di mulai dari keluarga karena keluarga menpunyai peranan penting dalam menjaga dan melindungi anak-anak dari bahaya narkoba.
No comments:
Post a Comment