teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Friday, October 12, 2018

BABINSA KEL SONDAKAN PANTAU GIAT POSYANDU LANSIA

Jum'at tanggal 12 Oktober 2018 pukul 09.30 WIB di rumah Ibu Mufidz RT 01 RW 04  Kel Sondakan Kec Laweyan Kota Surakarta telah dilaksanakan pemantauan wilayah oleh Babinsa Kel Sondakan Serka Puri Harjianto dan Sertu Sanyoto

Pemantauan wilayah dalam rangka Posyandu Lansia warga RW 4 Kel Sondakan yang berusia 45 tahun keatas.  Kegiatan tersebut diikuti oleh sekitar 50 orang. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh warga RW 04 Sondakan dan merupakan binaan dari Puskesmas Pajang.

DANRAMIL PASAR KLIWON BERSAMA ANGGOTANYA MELAKSANAKAN PENGAMANAN PAGELARAN WAYANG KULIT SEMALAM SUNTUK DI PENDOPO SASONO MULYO KERATON KASUNANAN SURAKARTA

Kamis tanggal 11 Oktober 2018 Pukul 19.30 WIB s/d selesai ,  Komandan Koramil 05 Pasarkliwon Kapten CBA Kurdi beserta 4 orang anggota Koramil 05 Pasarkliwon  melaksanakan Pengamanan Pagelaran Wayang Kulit Semalam Suntuk Dalam Rangka 'Tutup Wulan Sura Tahun BE 1952' yang bertempat di Pendopo Sasono Mulyo Keraton Surakarta Hadiningrat Kelurahan Baluwarti Kecamatan Pasarkliwon.

Hadir dalam acara tersebut :
1. SISKS PB XIII beserta  
    permaisuri
2. GRAy Ratu Alit
3. GRAy Sapardiyah
4. GRAy Rasmaniah
5. GRAy Menul
6. KGPH Dipo Kusumo
7. Kapolda Jateng
8. Tommy Suharto
9. Linbat
10. KPAA Begug purnomo 
11. Jajaran Kapolres Solo 
     Raya
12. Kapolrestabes  
     Semarang
13. Kasatlantas Ska
14. Danramil 05 
      Pasarkliwon
15. Kapolsek Pasarkliwon
16. Tamu undangan 
      1200 orang.

Pagelaran Wayang Kulit ini di mainkan oleh 7 Dalang dan 29 Sinden dengan lakon 'PANDAWA KUMPUL'  sebagai Penanggung jawab acara tersebut adalah KGPH Benowo

BABINSA KEL SONDAKAN DAMPINGI LURAH HADIRI SARASEHAN WARGA

 Kamis tanggal 11 Oktober 2018 pukul 20.25 WIB di rumah Bp Danang  RT 01 RW 15 Jantirejo Kel Sondakan Kec Laweyan Kota Surakarta telah dilaksanakan pemantauan wilayah oleh Babinsa Kel Sondakan Serka Puri Harjianto dan Sertu Sanyoto.

Pemantauan wilayah dalam rangka mendampingi Lurah Sondakan Bp Ariadi Muhson SH menghadiri acara sarasehan warga RW 15 Jantirejo Kel Sondakan Kec Laweyan Kota Surakarta. Kegiatan tersebut dilaksanakan setiap 35 hari sekali. Kegiatan tersebut bertujuan agar warga di wilayah Jantirejo lebih saling mengenal dan peduli satu sama lain.

BABINSA NUSUKAN IKUT SERTA DALAM KIRAB BERSIH DESA MINAPADI

Kirab Bersih Desa dan Budaya  merupakan warisan adat istiadat yang ada di surakarta tepatnya di Kp.Minapadi sebagai  Warga  yang perlu  dilestarikan agar jangan musnah bertempat di Kp.Minapadi Rt 05 dan 06 Rw 09 kelurahan Nusukan.
pada kamis 11 Oktober 2018 pukul 15.00 wib .s/d selesai Babinsa Nusukan pelda Suprapto dan Serka M.Nasirin melaksanakan kegiatan Kirab Bersih Desa Kp.Minapadi dan di lanjutkan pada malam Harinya gelar budaya dan pentas seni .
Hadir dalam  acara kirab ;
1.camat Banjarsari Bpk Indradi AP SH .MM.
2.Lurah Nusukan Ibu Utik Sriwahyuni SP.MM
3.Anggota Dewan Ibu Hartanti SE.
4.Ketua RW 09
5.seluruh Warga RW 09.
Sebelum Kirab bersih desa di mulai diawali dengan upacara pemberangkatan yang di pimpin oleh Camat Banjarsai  Bpk Indradi AP.SH.MM.
kegiatan Bersih desa itu sendiri di selenggarakan setahun sekali.
Adapun tujuan dari penyelenggaraan bersih desa adalah
- sebagai ungkapan syukur kepada Yang Maha Esa  karena masyarakat Kp.Minapadi  telah diberi keselamatan selama satu tahun dan juga permohonan akan keselamatan dan kesejahteraan pada tahun–tahun yang akan datang semoga tidak terdapat bencana atau aral melintang yang berat di Kp.Minapadi .
- menumbuh kembangkan kembali  potensi yang di miliki Masyarakat Kampung dalam nguri 2 budaya
-  memiliki nilai jual yang dapat mengangkat Kelurahan Nusukan pada umumnya dan Kp.Minapadi pada Khususnya, sehingga dapat di tampilkan potensi yang di miliki di wilayah Surakarta
Diharapkan kegiatan bersih desa ini tetap di lestarikan dan di tingkatkan karena merupakan warisan leluhur dan  pada  generasi muda sebagai generasi penerus bangsa perlu di mengerti akan adat atau budaya dan menjujung   nilai-nilai leluhur  yang berdasar Pancasila.

KAPTEN CBA KURDI KORAMIL PASAR KLIWON MEMIMPIN ANGGOTANYA KEGIATAN PRA TMMD SENGKUYUNG TAHAP lll TAHUN 2018 DI KELURAHAN GAJAHAN

 Kamis tgl 11 Oktober 2018 , pukul 08.00wib , Kapten Cba Kurdi memimpin anggota Koramil 05 / Pasar Kliwon , Kodim 0735 / Surakarat , dalam kegiatan Pra TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2018 , yang bertempat di Kelurahan Gajahan , Kecamatan Pasar Kliwon , Kota Surakarta , untuk Sasaran yang di kerjakan adalah sebagai berikut :
A. Sasaran Fisik :
1. Perbaikan perbaikan Talut saluran air , Jalan Gajahan .
P : 184 meter 
L :  0.6 meter
Prosentasi :  0 %

2. Perbaikan Talut saluran air , Jalan Sepanjang Barat Alun2 Selatan Keraton Kasunanan Surakarta .
P : 225 meter 
L : 1 meter
Prosentase :  0 %

3. Perbaikan Talut saluran air , Jalan Sepanjang Barat Alun2 Selatan Keraton Kasunanan Surakarta .
P : 420 meter 
L : 3 meter
Prosentase :  0 %

B. Sas Non Fisik :  Belum dilaksanakan 

C. Pelibatan personil :
- TNI                  : 12
-  Linmas          :   2
-  Masyarakat  :   3
 
Jumlah total   :  17  Orang

D. Kegiatan hari ini :
-  Melaksanakan pemasangan tenda untuk Dapur Umum dan Melanjutkan pengerukan Talut di Jalan Gajahan .

E. Rencana kegiatan besok Hari Jum"at tanggal 12 Oktober 2018 sbb :
- Melanjutkan Pengerukan Talut Jalan Gajahan .
-  Melaksanakan  Penyiapan tempat Transit dan Upacara Pembukaan TMMD Tahun 2018 di Kelurahan Gajahan , Pasar Kliwon ,  Surakarta .

BABINSA KEL KERTEN PANTAU GIAT SOSIALISASI TAAT BERLALU LINTAS

Rabu tanggal 10 Oktober 2018 pukul 09.00 WIB di Syailendra Sunan Hotel Jln Ahmad Yani No 40 Kel Kerten Kec Laweyan Kota Surakarta telah dilaksanakan pemantauan wilayah oleh Babinsa Kerten Sertu Sugiman

Pemantauan wilayadalam rangka menghadiri Sosialisasi peraturan perundang-undangan dan keselamatan berlalu lintas yang diselenggarakan oleh bagian hukum Pemkot Surakarta. Kegiatan tersebut dihadiri oleh sekitar 150 orang. 

Hadir dalam kegiatan:
1. Kabag Hukum Pemkot Surakarta Yohanes Pramono SH
2. Kanit Dikyasa Satlantas Polresta Surakarta AKP Novi Lia SH MM
3. Perwakilan dari UMS Surakarta Drs Sholeh Amin MSi
4. LPMK Kelurahan se Kecamatan Laweyan. 
5. RT RW se Kecamatan Laweyan
6. Perwakilan tokoh masyarakat se Kecamatan Laweyan
7. PKK se Kecamatan Laweyan

PELDA SUNARDI BATUUD KORAMIL 05 PASAR KLIWON MEMIMPIN ANGGOTANYA KEGIATAN PRA TMMD SENGKUYUNG TAHAP lll TAHUN 2018 DI KELURAHAN GAJAHAN

Rabu tgl 10 Oktober 2018 , pukul 08.00wib , Pelda Sunardi Batuud Koramil Pasar Kliwon memimpin anggota Koramil 05 / Pasar Kliwon , Kodim 0735 / Surakarat , dalam kegiatan Pra TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2018 , yang bertempat di Kelurahan Gajahan , Kecamatan Pasar Kliwon , Kota Surakarta , untuk Sasaran yang di kerjakan adalah sebagai berikut :
A. Sasaran Fisik :
1. Perbaikan perbaikan Talut saluran air , Jalan Gajahan .
P : 184 meter 
L :  0.6 meter
Prosentasi :  0 %

2. Perbaikan Talut saluran air , Jalan Sepanjang Barat Alun2 Selatan Keraton Kasunanan Surakarta .
P : 225 meter 
L : 1 meter
Prosentase :  0 %

3. Perbaikan Talut saluran air , Jalan Sepanjang Barat Alun2 Selatan Keraton Kasunanan Surakarta .
P : 420 meter 
L : 3 meter
Prosentase :  0 %

B. Sas Non Fisik :  Belum dilaksanakan 

C. Pelibatan personil :
- TNI                  : 12
-  Linmas          :   2
-  Masyarakat  :   5
 
Jumlah total   :  19  Orang

D. Kegiatan hari ini :
-  Melaksanakan Penyiapan lapangan untuk Upacara pembukaan di Sekolahan Kalam Kudus Gajahan dan Pengerukan selokan sasaran perbaikan Talut atau selokan .

E. Rencana kegiatan besok Hari Kamis tanggal 11 Oktober 2018 sbb :
-  Melaksanakan  Penyiapan tempat Transit dan Upacara Pembukaan TMMD Tahun 2018 di Kelurahan Gajahan , Pasar Kliwon ,  Surakarta .

Karya Bakti Daerah Tahap IV TA. 2018 Kelurahan Jebres Resmi Di Buka Hari Ini

Waras, Wasis, Wareg, Mapan, Papan atau lebih di kenal dengan sebutan 3 WNP adalah Misi dari Wali Kota Surakarta. Untuk mewejudkan Misi tersebut hari ini Wali kota Surakarta yang di Wakili oleh Wakil wali kota Surakarta Ahmad Pornomo membuka secara resmi Karya Bhakti Daerah ( KBD) Ke-IV Kota Surakarta dibuka Rabu (10/10/2018) pukul 08.00 WIB di Lapangan Volly RT. 02/28 Mondokan Jebres Surakarta oleh Wakil Wali kota Surakarta Ahmad Purnomo

Pembukaan KBD juga dihadiri oleh Dandim 0735/Ska Letkol inf Ali Akhwan, SE. Dan para pejabat Pemerintah kota surakarta, para camat se Surakarta dan Lurah serta tamu undangan dari Masyarakat Sekitar Lokasi peleksanaan KBD.

Wakil Wali kota Surakarta dalam membacakan amanat Wali kota Surakarta menyampaikan bahwa kegiatan Karya Bakti Daerah (KBD) Tahap - IV di Kelurahan Jebres ini merupakan upaya memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa melalui percepatan pembangunan di daerah.

“Kegiatan ini membuktikan bahwa masyarakat dan aparat dapat bersinergi dalam pembangunan, baik fisik maupun non fisik dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.” Paparnya.

Lebih lanjut beliu menegaskan bahwa, “KBD merupakan bentuk partisipasi masyarakat dalam upaya pelestarian budaya gotong royong untuk mendukung pembangunan infrastruktur di lingkungan masing-masing”. “KBD menjadi implementasi keterpaduan dan masyarakat dalam membangun wilayah.” Tegasnya.

KBD Tahap ke-IV yang dilaksanakan di RT 02 RW 28 ini menyasar kegiatan perbaikan Talud, Perbaikan Saluran air dan Pavingisasi dengan perbaikan ini diharapkan dapat mencegah banjir. Karena selama ini setiap turun hujan kawasan RT. 02/28 selalu banjir karena luapan air yang tidak bisa tertampung di saluran tersebut karena saluran kecil.

“Untuk itu atas nama Pemerintah kota Surakarta saya mengajak kepada jajaran TNI dan lainya segenap lapisan masyarakat untuk berpartisipasi aktif, mari bekerja untuk kemajuan daerah ini.” Paparnya.

Sasaran kegiatan KBD kali ini meliputi dua sasaran, yakni sasaran fisik dan sasaran non fisik. Untuk sasaran fisik yaitu pembangunan talud, Perbaikan saluran air dan pemasangan Vaping blok di RT. 02/28 Kelurahan Jebres.
Sedangkan sasaran non fisik meliputi penyuluhan wawasan kebangsaan dan Bela Negara, penyuluhan HIV/AIDS dan KDRT, pemberian bantuan sembako masyarakat kurang mampu, fasilitas kegiatan bazar dan pasar murah.