SURAKARTA - Guna mendukung tugas pokok Babinsa serta menjalin Silaturahim dengan wilayah binaan, Babinsa kel Sangkrah Sertu Eko , Koramil 05/ pasar Kliwon, Kodim 0735/Surakarta, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan kepala sekolah SD negeri Dadap sari Sangkrah ibu Srinarni yang bertempat di Jln. Indra Giri, no. 79, Kel. Kel Sangkrah Kec. Pasar Kliwon Kota Surakarta. Kamis tanggal 19.09.2024.pukul 09.00 WIB.
Dalam kegiatan ini disambut dengan senang hati oleh kepala sekolah yang didampingi oleh babinkamtibmas dan linmas, dan sangat memberikan apresiasi kepada Babinsa yang sudah meluangkan waktunya untuk berkunjung di sekolah. disamping itu juga dari pihak sekolah pun sangat berharap untuk kedepannya agar Babinsa dapat membantu memberikan materi tentang penanaman displin, serta memberikan wawasan kebangsaan kepada Murid-muridnya.
Komsos yang dilakukan oleh Babinsa tidak hanya dengan warga saja melainkan juga dengan para guru dan juga murid-murid sekolah baik di tingkat SD, SMP, maupun SMA yang posisinya berada di wilayah binaan.
Babinsa kel Sangkrah juga mengatakan pihaknya akan mendukung penuh apabila sekolah mengadakan kegiatan-kegiatan yang sifatnya membutuhkan bantuan dari kami, terutama Babinsa Sangkrah dan kami pun juga bersedia apabila nantinya dimintai bantuan untuk menjadi pembina pelatihan PBB di sekolahan, " ungkap sertu Eko".
(Arda 72)