teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Friday, June 9, 2017

KORAMIL 03 SERENGAN MELAKSANAKAN KARYA BHAKTI DALAM RANGKA SERBUAN TERITORIAL.

Sesuai UU RI No : 34 Thn 2004 tentang TNI maka tugas pokok TNI dilakukan dengan Operasi Militer untuk perang dan Operasi Militer selain perang. Untuk Operasi Militer selain perang diantaranya dengan memberdayakan wilayah pertahanan dan kekuatan pendukungnya secara dini sesuai dengan system pertahanan semesta, membantu tugas pemerintah di daerah. Dalam rangka pembinaan dan pemberdayaan wilayah pertahanan dan kekuatan
wilayah maka pada hari jumat tanggal 9 Juni 2017 Koramil 03 Serengan melaksanakan serbuan teritorial berupa karya bhakti. Bertempat di kel. Joyontakan RT 02/06 kec. Serengan. Karya bhakti ini sebagai kerjasama antara aparat kewilayahan ( Koramil) dengan satuan non kewilayahan ( Brigif 6/2 Kostrad). Karya bhakti di ikuti oleh anggota Koramil 03 Serengan, Satu peleton anggota Brigif 6/2 kostrad. Pelajar dari SMK Muhammadiyah 1 Surakarta dan masyarakat lingkungan RT 02 /06 Joyontakan. Karya Bhakti dalam rangka Serbuan Teritorial ini merupakan salah satu bagian dari Pembinaan Teritorial (Binter) TNI AD. dengan tujuan untuk membangun soliditas yang kokoh antara sesama prajurit TNI dengan Pemda dan komponen masyarakat lainnya, sehingga diharapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat yang selama ini terbina dengan baik akan bertambah Iebih baik lagi. Adapun tujuan lain dari kegiatan ini adalah untuk membangun kebersamaan, kesadaran, maupun meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan. Dalam kesempatan ini Waaster Divisi Infanteri 2 Kostrad Letnan Kolonel Inf Makmur P yang berkenan hadir menyampaikan bahwa satuan non kewilayahan juga mempunyai tanggung jawab dalam rangka pembinaan dan pemberdayaan kekuatan wilayah melalui pembinaan teritorial terbatas ( Bintertas) . yang salah satu methodenya dengan Karya bhakti. Beliau juga menyampaikan untuk masyarakat yang mau melaksanakan karya bhakti apapun dan tidak ada tenaga silahkan berkirim surat kepada Danbrigif 6/2 kostrad. Pasti akan di dukung selama pasukan tidak ada kegiatan kusus. Dan Masyarakat tidak perlu repot untuk menyiapkan makanan. TNI siap dan ikhlas membantu kesulitan rakyat sesuai delapan wajib TNI. Bahkan surat cukup di tanda tangani oleh ketua RT. Itu sudah cukup. Karena pesan Pangkostrad jangan persulit rakyat dengan masalah birokrasi. Terakhir Waaster Divif 2 kostrad mengucapkan terimakasih kususnya kepada satuan kewilayahan ( Koramil 03 Serengan) yang telah membantu kegiatan karya bhakti ini sehingga pelaksanaannya lancar. (IT Kodim 0735/Surakarta)

No comments:

Post a Comment