teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Wednesday, January 21, 2015

Danramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Memberikan Ceramah Kepemimpinan Kepada Menwa

Pada hari Rabu tanggal 21 Januari 2015 pukul 09.00 Wib sampai dengan pukul 11.30 Wib Danramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Kapten Inf Samingun memberikan ceramah kepada 30 orang Anggota Resimen Mahasiswa Batalyon 905 Jagal Abilawa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta yang sedang mengikuti Pendidikan Latihan Dasar Pra Gladi Patria tahun 2015 yang dilaksanakan di kampus Universitas Sebelas Maret Kota Surakarta.

Dimana materi yang disampaiakan pada acara tersebut yaitu mengenai dasar-dasar kepemimpinan yang bertujuan untuk memberikan bekal kepada para Mahasiswa tentang bagaimana cara menjadi seorang pemimpin yang ideal, Danramil menegaskan untuk memimpin orang lain hendaknya para Mahasiswa bisa memimpin dirinya sendiri mulai dari lingkup yang terkecil, karena sangat mustahil menjadi pemimpin yang besar apabila memimpin dirinya sendiri tidak bisa.

Danramil juga berpesan kepada para Mahasiswa jika kelak menjadi pemimpin agar bisa menjadi pemimpin yang sejati yaitu : disegani karena sikap dan perilakunya bukan karena kekuasaan, diikuti karena pengaruh bukan karena wewenang, Ditaati karena didasari respect dan rasa hormat bukan patuh karena rasa takut, menjadi pemimpin karena kekuatan personal bukan karena posisi dan warisan. (Penulis : Serma Sujianto, A.Md)

No comments:

Post a Comment