teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Wednesday, January 16, 2013

Pendidikan Karakter Bangsa dan Bela Negara di SMK Negeri 5 Kota Surakarta

   Kondisi Nasionalisme pemuda pemudi bangsa dewasa ini sudah sangat memprihatinkan, hal ini disebabkan karena masuknya budaya asing ke Indonesia yang sangat luar biasa serta adanya reformasi yang kebablasan sehingga melunturkan nilai-nilai pancasila pada diri generasi muda saat ini.

    Untuk mengatasi kondisi yang demikian tersebut, Kodim 0735 Surakarta menyelenggarakan Pendidikan Karakter Bangsa dan Bela Negara yang dilaksanakan pada tanggal 9 Januari 2013 di SMK Negeri 5 Surakarta yang diikuti oleh seluruh siswa SMK Negeri Surakarta.


   Dalam Pengarahannya Komandan Kodim 0735 Surakarta yang diwakili oleh Pasi Ops Kodim 0735 Surakarta Kapten Inf Agus Widodo, menyampaikan bahwa masa depan bangsa Indonesia tergantung dari para Generasi muda saat ini, baik buruknya serta maju mundurnya bangsa Indonesia kedepan merupakan beban yang tidak ringan yang dipikul oleh para generasi muda, untuk itu perlu di ingat-ingat kembali dan dihayati akan arti daripada Pancasila yanng merupakan landasan dari bangsa indonesia, apa jadinya bangsa ini sepuluh tahun kedepan kalau generasi mudanya saat ini sudah tidak mengenal Pancasila.

   Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat menggugah semangat patriotisme pemuda-pemudi sehingga bisa lebih mencintai tanah air serta sikap rela berkorban demi kemajuan Bangsa dan Negara. (Serka Sujianto, A.Md)

No comments:

Post a Comment