Rabu (12/08), Danramil 02 Banjarsari Kodim 0735/Surakarta Kapten Inf Romli memberikan ceramah wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada 60 orang siswa siswi SMP Muhammadiyah Kelurahan Sumber Kecamatan Banjarsari Kota Surakarta yang dilaksanakan di Aula SMP uhammadiyah Sumber.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan wawasan kepada siswa siswi tentang bagaimana seharusnya sebagai warga negara yang baik untuk ikut serta dalam mengisi kemerdekaan terutama sebagai siswa, sehingga diharapkan dengan mempunyai wawasan kebangsaan sejak dini, para siswa dapat menjadi pemuda-pemuda yang mempunyai jiwa patriotisme yang tinggi serta rasa cinta terhadap tanah air sebelum mereka menjadi pemimpin bangsa di era yang akan datang.