teks jalan

Bersama Rakyat TNI Kuat....

Thursday, January 15, 2015

Pengerahan Kelompok Tani Pada Acara Brigade Pangan Bersama Petani dan TNI

Hari Kamis tanggal 15 Januari 2015 pukul 06.00 Wib. Kodim 0735/Surakarta mengerahkan lebih kurang 400 petani dalam rangka mengikuti acara Brigade Pangan Bersama Petani dan TNI yang diselenggarakan di Kabupaten Klaten yang dihadiri oleh Menteri Pertanian Bapak Amran Sulaiman, Gubernur Jawa Tengah Bapak Ganjar Pranowo, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Bayu Purwiyono, Para Danrem Jajaran Kodam IV/Diponegoro, Para Dandim Jajaran Korem 074/Warastratama dan Bupati/Walikota Se Solo Raya serta Gabungan Kelompok Tani yang berjumlah lebih kurang 10.000 orang.

Acara tersebut bertujuan untuk mendukung program swasembada pangan Nasional dengan pencanangan penanaman padi organik Rojo Lele, Ketan Hitam dan IR-64, selain penanaman padi organik pada acara tersebut para Petani juga dikenalkan dengan teknologi baru dalam penanaman padi yaitu dengan menggunakan mesin
penanam padi yang dikembangkan oleh produsen alat pertanian Quick Magelang, yang bisa lebih efektif dan efisien dari segi biaya, waktu maupun tenaga.

dengan demikian diharapkan Petani akan bisa meningkatkan hasil panen padinya sehingga program swasembada pangan yang direncanakan oleh Pemerintah dapat terwujud.

No comments:

Post a Comment